Iwan Ariawan merupakan seorang dokter dan ahli biostatistik yang berkaitan dengan epidemiologi, biostatistik, dan analisis data kuantitatif di Indonesia.
Iwan memiliki lebih dari tiga dekade pengalaman bekerja di bidang kesehatan masyarakat dan telah memimpin proyek untuk UNICEF, FAO, BAPPENAS, The Global Fund, dan GAIN.
Ia juga pernah menjadi konsultan selama beberapa tahun untuk AUSAID dan saat ini masih aktif sebagai dosen senior di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia. Ia merupakan salah satu tim inti ahli epidemiologi yang mendukung pemerintah Indonesia selama pandemi COVID-19.